Kamis, 17 Oktober 2013

body

Badan kamu lagi terasa pegal-pegal? Atau lagi pengin memanjakan diri dengan melakukan perawatan kulit?
 
Selain body massage atau lulur, cobain deh berendam dengan bath salt! Garam mandi yang mudah ditemukan dalam bentuk bongkahan garam kasar ini mengandung magnesium sulfate yang membantu regenerasi kulit. Makanya, garam mineral ini dapat memperbarui sel-sel kulit, menyembuhkan iritasi pada kulit, dan melembabkan kulit.
 
Selain berguna untuk memperhalus kulit, bath salt juga dapat merelaksasi tubuhmu. Berendam dalam air yang mengandung garam mandi, bisa mengurangi ketegangan otot, menghilangkan nyeri dan stress, serta membantumu beristirahat dengan nyenyak di malam hari. Dengan berbagai macam aroma yang merelaksasi, bath salt juga bisa jadi terapi buat  tubuh dan pikiran. Cara pakainya gampang, kok! Tinggal dilarutkan dalam air hangat saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar